Breaking News

ASAL USUL LAMPUNG DAN SISTEM KEKERABATAN LAMPUNG

ASAL USUL LAMPUNG 

                                 Rumah Adat Lampung.

Lampung Tengah - Orang Lampung atau biasa juga disebut ulun Iappung maksudnya adalah orang yang asal usul keturunannya dari zaman Tulang Bawang dan Sekala Bekhak . Orang Lampung berbahasa dan beradat budaya Lampung Bahasanya dibedakan dalam 2 (due) dialek bahasa yaitu dialekApi (A)dan Nyow(O). 

Selanjutnya dalam sebuah kitab yang berjudul " Sejarah Majapahit " yang diketemukan pada tahun 1818, diceritakan bahwa Dewa Sanembahan dan widodarisinuhan mempunyai 3 (tiga) keturunan 

yaitu : 

Si Jawa Ratu Majapahit ,si pasundayang Ratu Pajajaran , Si Lampung Ratu Belalau berkedudukan di Sekala Bekhak / Sekala Beghak, di kaki Gunung Pesagi ,Kabupaten Lampung Barat ,dan Anak keturunannya tersebar didaerah Lampung sekarang, 

termasuk daerah Ranau, Komering, sampai Kayu Agung sejak Abad 15. 

Mengenai nama Lampung, ada yang berpendapat berasal dari kata "Lambung" atau "atas" adapula yang mengatakan "Anjak Lambung "(dari atas), maksudnya penduduk Lampung berasal dari daerah pegunungan yaitu dataran tinggi Belalau, di kaki Gunung Pesagi, namun menurut Prof. Mohammad Yamin ( pujangga ,sejarahan, angkatan pujangga baru l berdasarkan berita Cina , nama Lampung itu berasl dari kata "To-Iang po hwang "lalu diucapkan :Tulang Bawang" tu atau to artinya "orang phwang =Lampung). Demikian pula "To-Raja"berarti “orang raja",Tondano =orang dano, tomori = orang mori, dll. 

Ulun Lappung (orang lampung) dalam arti masyarakat adat 

dapat dibedakan dalam 2(dua) golongan masyarakat , yaitu : 

1. Ulun Pepadun ,terdiri dari ulun Abung, Tulang Bawang ,Wai Kanan, Sungkai dan Pubiyan. 

2. Ulun Peminggir (pesisir ) terdiri dari Ulun Melinting,Teluk Semangka, Belalau /Krui, Ranau, Komering/Kayu Agung, Cikoneng/ Banten 

Namun kalau ditinjau dari dialek bahasa , maka yang berdialek”Nyow” adalah ulun Abung dan Tulang Bawang , selain keduanya berdialek”Api”:( pembagian dialek”Api” dan”Nyo” menurut pendapat sarjana bahasa Belanda , Dr. JW Van Royen). 

Namun demikian, penduduk Lampung ada juga yang bermukim diluar Lampung , yaitu di Cekoneng ,Banten (Anyer Selatan / yang berlogat Melinting Kalianda (dialekApi). 

SISTEM KEKERABATAN DALAM LAMPUNG


Dalam masyarakat lampung sistem kekerabatan
diperhitungkandari garis keturunan laki laki yang disebut Patrilinial
Perhitungan kekerabatan satu ayah disebut Miyanak Perhitungan hubungan kekerabatan satu kakek , satu nenek moyang disebut Buay
Kelompok kekerabatan terkecil adalah Keluarga Batih (lnti) yang terdiri dari ayah ,ibu dan anak anak yang belum menikah.
Pada sistem kekerabatan maSyarakat lampung jika sang ayah tidak mempunyai anak laki laki maka menantu laki-laki tertua sebagai kepala rumah tangga .Yang berhak mewarisi peninggalan orang tua adalah anak laki-laki tertua.
Bila suami meninggal dunia maka istri tetap tinggal di rumah suami
meskipun belum mempunyai keturunan . Jika ayah dan ibu mertua meninggal maka istrinya yang berstatus ratu dapat memimpin rumah tangga .
didalam sistim kekerabatan masyarakat Lampung terdapat istilah-istilah yang sudah Iazim kita dengar dengan nama Tutugh,tutogh, Cuakan ughauan, (A/O)? Pangggi|an. Istilah
kerabatan adalah Istilah yang dipergunakan dalam hubungan kerabat atau keluarga menuruttingkatan-tingkatannya.
panggilan itu ditujukan untuk menyebut seseorang yang sudah kita kenal dan dekat atau Iayen Ulun baghih ?Bukan orang lain
beberapa istilah didalam kekerabatan masyarakat lampung sebagai berikut:
Adik: yaitu panggilan terhadap saudara yang Iebih muda
Waghi:
lstilah lain dari saudara. macam-macam Waghi (A),Waghei (O) antaralain
Waghei tutuk, waghei akken (O)
Waghi tutuk, Waghi angkon (A)
Kiyai: lstilah lain dari Kakak. sebutan Iainnya Adin, Batin, pun(O/A)
Apak :
Adalah sebutan atau panggilan untuk orang tua laki-laki.(Bapak)baik orang tua kandung,bapak kandung,atau bapak angkat . Sebutan Iainnya yaitu: Buya,Ayah,Abah Papa,papi
lnduk:
Yaitu sebutan bagi seorang Ibu baik lbu kandung ,ibu tiri atau ibuangkat adapun sebutan Iainnya Ialah: Mak, Umi,Mama,Mami.
Keminan:
Yaitu semua saudara wanita dari ayah dan ibu. Keminan umumnya kita kenal dengan sebutan bibi,tante apabila usianya lebih tua dari ayah atau ibu maka kita panggil Uwak
Kemaman : Yaitu saudara Iaki-laki dari ayah atau ibu. Kemaman sering kita kenal dengan sebutan Mamak, Paman, Om,dan bi|a usianya \ebih tua dari ayah atau ibu kita panggil dengan sebutan Uwak Datuk: panggilan untuk Orang tua Laki-Iaki dari Bapak atau ibu. atau disebut Kakek. lstilah Iainnya ialah: Akas, sidi, yaik (A/O)
Nenek: Panggilan untuk orang tua perempuan ayah atau ibu. sebutan Iainnya yaitu
Bei siti, Nyaik (A/O) 

Tidak ada komentar